Open hour: senin - sabtu 09:00:00 - 20:00:00; minggu & tanggal merah tutup

Alternatif untuk implant gigi

author: | publisher: drg. Andreas Tjandra, Sp. Perio, FISID

Alternatif untuk implan gigi itu ada, yaitu teknologi-teknologi yang sudah ada sebelum implant modern mengemuka. Teknologi alternatif bagi implant itu biasanya tidak senyaman atau tidak lebih baik ketimbang implan. Walau begitu, bila Anda tidak dapat menerima perawatan implan, maka teknologi tersebut masih diperlukan.

Alternatif bagi implan

Berikut ini adalah alternatif bagi implan. Alternatif-alternatif ini relatif lebih murah dan lebih mudah diperoleh ketimbang implan. Umumnya dokter atau klinik gigi menyediakan perawatan ini.

1. Jembatan cekat yang ditopang gigi sekitar

Jembatan cekat yang ditopang oleh gigi di sisi kanan dan kiri bagian yang ompong adalah alternatif yang paling umum bagi implan. Dibandingkan implan, alternatif pertama ini punya kekuarangan, yaitu:

  • Gigi saras yang ada di sisi kanan dan kiri bagian yang ompong perlu dikikis agar bisa menopang jembatan.
  • Tulang natural yang berada di bawah jembatan tidak dirangsang untuk terus beregenerasi sehingga dapat menyusut seiring waktu dan pada akhirnya bisa mengubah bentuk wajah Anda, misal, kempot atau peot.
  • Jembatan tidak seawet implant yang jadi. Implan yang jadi bisa bertahan belasan hingga puluhan tahun, sedangkan jembatan tidak selama itu dan perlu diganti beberapa tahun sekali.

2. Gigi palsu parsial lepasan dan cekat

Gigi palsu parsial lepasan dan cekat tidak memerlukan pengikisan gigi di sisi kanan dan kiri bagian ompong tapi juga tidak sestabil dan tidak senyaman implan. Kekurangan alternatif kedua ini adalah memengaruhi bicara karena huruf-huruf tertentu jadi kurang jelas.

3. Jembatan yang ditahan dengan resin

Alternatif ini tidak perlu mengikis gigi saras di sisi kiri dan kanan bagian yang ompong. Bagian sayap jembatan hanya perlu dilekatkan ke gigi di sisi kiri dan kanan begitu saja. Kekurangannya:

  • tidak sekuat jembatan yang ditahan gigi. Karena itu, jembatan tipe ini hanya cocok digunakan untuk gigi depan yang tidak digunakan untuk mengunyah.
  • tidak seawet implan
  • lebih mudah lepas

4. Gigi palsu lengkap lepasan

Alternatif keempat ini lebih murah daripada implant gigi. Kelemahannya:

  • Kurang nyaman dibandingkan implant yang jadi
  • Memengaruhi kenikmatan makan
  • Bisa menyebabkan lecet pada gusi
  • Bisa ada bunyinya waktu dipakai
  • Bisa copot atau jatuh kala digunakan.

5. Jembatan Kantilever

Jembatan kantilever digunakan ketika gigi di dekatnya ada di satu sisi bagian yang ompong saja.

***

Walaupun alternatif tersebut di atas tidak sebaik implant namun mereka diperlukan bagi pasien yang tidak dapat menerima perawatan implant karena berbagai sebab. Diskusikan kondisi implan Anda dengan kami dengan menghubungi nomor di bawah ini.


id post:
New thoughts
Me:
search
glossary
en in