Apa tanam implant gigi perlu bius?
Ya. Operasi tanam ini pakai prosedur operasi. Karena itu pasien dibius sesuai prosedur. Pembiusan diperlukan agar pasien merasa lebih nyaman selama proses operasi tanam implan gigi.
Tipe bius apa yang pasien terima sebetulnya bergantung pada tingkat kenyamanan pasien itu sendiri, di samping juga preferensi dokter dan jumlah implant gigi yang akan dipasang. Dokter akan mengecek efek bius setelah pasien menerima pembiusan.
Menentukan tipe anestesi
Bius total biasanya tidak diperlukan oleh pasien yang hanya ingin menanam satu atau dua implant saja. Bius lokal saja sudah cukup untuk membuat pasien merasa nyaman.
Lain halnya jika pasien perlu bone graft dan bone graft itu dipilih diambil dari bagian lain tubuh pasien alih-alih dari sumber bone graft yang lain. Dalam kasus operasi semacam ini, dokter cenderung menyarankan bius total agar pasien merasa nyaman ketika ada 2 lokasi operasi di tubuhnya. Bius lokal kurang cukup untuk menahan sakit dari operasi semacam ini sehingga bius total diperlukan. Sebelum melakukan prosedur operasi, dokter terlebih dulu menjelaskan kepada Anda alasan kenapa Anda perlu bius total.
Pilihan lain untuk prosedur implan gigi adalah sedasi sadar. Sedasi menolong Anda untuk tetap rileks selama operasi dalam mulut Anda. Sedasi bisa dipakai bersamaan dengan anestesi lokal. Sedasi biasanya diberikan dalam bentuk pil atau memakai nitro oksida. Sedasi memungkinkan pasien tetap sadar, sadar dengan sekitarnya, dan bisa merespon pertanyaan dan instruksi dokter, tapi pasien betul-betul dalam kondisi rileks selama di bawah pengaruh obat... mirip seperti sedang mimpi tapi dengan mata terbuka.
Sedasi sadar adalah pilihan yang sangat bagus unuk pasien-pasien yang menderita gangguan psikhis dental anxiety dan pasien yang sangat peduli dengan reaksi tubuhnya pada bedah implant.
Walaupun terlihat seakan-akan operasi implant gigi dalam kondisi bius umum lebih nyaman, sebenarnya prakara itu kurang diperlukan oleh pasien yang dengan bius lokal saja sudah tidak merasa nyeri kala prosedur operasi dilakukan. Anestesi lokal dengan atau tanpa sedasi sadar lebih aman dan cenderung kurang menghasilkan efek samping yang kurang menyenangkan.