Bahan Implan Gigi
Bahan implan gigi sebelum era 1970an bermacam-macam, misal, kerang dan emas. Akibatnya, tingkat keberhasil implan gigi pada masa itu relatif rendah. Semejak dasawarsa 1970an, implan gigi berbahan Titanium. Dari 2005, implan berbahan Zirkonia mulai diperkenalkan ke pasar. Di antara kedua bahan itu, klinik doctor✚dentist punya pengalaman memasang implan titanium dengan mahkota zirkonia.
Alasan pemilihan kedua bahan itu sama, yaitu: Titanium dan Zirkonia punya watak biokompatibel dan punya kemampuan oseointegrasi.
Biokompatibel berarti selaras dengan sistem biologi manusia dan dapat menyesuaikan diri dengan lingkungan di mana bahan tersebut berada.
Titanium bersifat biokompatibel. Artinya, bahan Titanium selaras dengan sistem biologi manusia, dapat menyesuaikan diri dengan tubuh manusia, dan relatif aman bagi tubuh manusia pada umumnya.
Osseointegrasi berasal dari 2 kata, yaitu osseon dan integrasi. Kata "osseon" diambil dari bahasa Yunani. Kata ini berarti tulang. Kata "integrasi" diambil dari bahasa Latin, berarti berpadu. Maka, osseointegrasi berarti berpadu dengan tulang. Bahan yang punya kemampuan osseointegrasi dapat berpadu dengan tulang manusia secara langsung tanpa menimbulkan gangguan pada manusia. Titanium punya kemampuan untuk langsung berpadu dan menyatu dengan jaringan tubuh manusia.
Dua watak Titanium tersebut menyebabkan para pakar kedokteran gigi implant memilih Titanium sebagai bahan implan.
Para dokter gigi pada masa lampau telah mencoba aneka bahan yang mungkin digunakan untuk mengganti gigi tanggal. Namun semua gagal menemukan bahan implan gigi yang dapat berpadu dengan dan tanpa menimbulkan efek negatif pada tubuh manusia. Setelah penemuan logam Titanium, barulah tingkat keberhasilan implan gigi meningkat drastis. Upaya menemukan solusi terbaik untuk gigi tanggal selama ribuan tahun pada akhirnya membuahkan hasil. Sejarah implant gigi menjadi saksi akan prakara tersebut.
Percayakan pemasangan implan gigi Anda pada kami. Kami garap sampai tuntas.
- doctor✚dentist Pos Pengumben
- Klinik Gigi & Implan Gigi Jakarta
-
Layanan umum: (+62)21 2253 9385
-
Jl. Pos Pengumben No. 40c
Jakarta Barat,
Jakarta
11560
Indonesia
- doctor✚dentist Palmerah
- Klinik Gigi & Implan Gigi Jakarta
-
Layanan umum: +622153654792
-
Jl. Palmerah Barat No. 108
Jakarta Barat,
Jakarta
11480
Indonesia