Open hour: senin - sabtu 09:00:00 - 20:00:00; minggu & tanggal merah tutup

Cara memilih sikat gigi yang baik

author: | publisher: drg. Andreas Tjandra, Sp. Perio, FISID

Tersedia banyak pilihan sikat gigi di toko dan warung sekitar kita. Begitu banyaknya produk yang tersedia, kadang orang bisa bingung, mana sebenarnya sikat gigi yang bagus dan bagaimana menentukan suatu sikat gigi bagus atau tidak. Sikat gigi yang bagus punya ciri antara lain sebagai berikut:

  1. Bulu sikat lembut
    Bulu sikat gigi sebaiknya lembut. Bulu yang keras bisa menyebabkan gusi jadi terluka dan berdarah. Bulu yang keras juga bisa membuat jaringan gusi tersayat sehingga akar gigi jadi terekspos. Dampaknya, Anda bisa mengalami gigi sensitif.
  2. Bulu sikat tidak loyo/ menjuntai
    Bulu sikat perlu lembut tapi tidak loyo/ menjuntai. Bulu sikat yang loyo tidak bisa memberi hasil pembersihan gigi yang optimal. Jika bulu sikat gigi yang Andai pakai mulai loyo, gantilah dengan sikat gigi yang baru. Biasanya bulu sikat mulai loyo setelah 3 bulan jika Anda menyikat sikat gigi 5 kali sehari, yaitu 3x setelah makan besar, bangun pagi, dan menjelang tidur malam.
  3. Kepala sikat bisa menjangkau gigi geraham bungsu
    Pilihlah kepala sikat gigi yang bisa pas masuk hingga gigi geraham bungsu Anda. Jika kepala sikat terlalu besar, maka gigi yang paling belakang tidak kena sikat gigi. Ukuran ruang geraham bungsu tidak sama antara orang yang satu dengan orang yang lain. Karena itu ukuran kepala sikat gigi yang pas tidak seragam. Produsen sikat gigi memproduksi sikat gigi dengan ukuran kepala sikat yang beraneka ragam untuk menjawab permintaan konsumen ini.
  4. Nyaman dipegang
    Gagang sikat berukuran pas digenggam. Gagang sikat yang terlalu kecil kurang nyaman untuk menggerakkan sikat dengan bebas.
  5. Bulu sikat dari bahan yang aman dan tidak beracun
    Berhubung sulit untuk menentukan apakah bahan sikat gigi betul-betul aman atau tidak, maka konsumen dapat memilih produk sikat gigi dari produsen resmi yang terdaftar di dinas kesarasan.
  6. Sikat gigi agak melengkung
    Sikat gigi yang lurus membuat Anda mengalami kesulitan untuk menyikat gigi geraham bagian sisi luar (labial). Sisi geraham bungsu bahkan bisa tidak terjangkau sama sekali. Untuk mengatasi prakara ini, produsen telah menciptakan sikat gigi melengkung. Lengkungan pada sikat gigi model ini membuat proses menyikat gigi geraham jadi lebih mudah dan lebih nyaman dilakukan.
  7. Tampilan visual menyenangkan
    Tampilan sikat gigi yang menjijikkan membuat Anda jadi malas sikat gigi, sedangkan tampilan sikat gigi yang secara visual menarik bisa membuat Anda jadi termotivasi untuk menyikat gigi. Sekurang-kurangnya, tampilan sikat gigi yang menarik tidak jadi alasan bagi Anda untuk tidak menyikat gigi.

id post:
New thoughts
Me:
search
glossary
en in