Open hour: senin - sabtu 09:00:00 - 20:00:00; minggu & tanggal merah tutup

Fibroblas

author: | publisher: drg. Andreas Tjandra, Sp. Perio, FISID

Fibroblas adalah suatu jenis sel yang bertanggung untuk memproduksi matriks ekstraseluler dan kolagen. Fibroblas memainkan peran penting dalam perbaikan jaringan. Fibroblas adalah sel jaringan ikat yang utama dalam tubuh manusia. Fibroblas adalah anggota family sel jaringan ikat bersama-sama dengan sel tulang rawan, sel tulang, sel lemak, dan sel otot polos. Sebagian kelas fibroblas dapat berubah menjadi anggota famili lain. Perubahan tersebut diregulasi oleh hormon dan faktor pertumbuhan.

Fungsi

Fungsi utama fibroblas adalah pemeliharaan integritas struktural dalam jaringan ikat. Hal ini dicapai dengan sekresi prekursor matriks ekstraseluler yang diperlukan untuk pembentukan jaringan ikat dan berbagai serat.

Fibroblas juga memproduksi glikoprotein dan polisakarida untuk substansi dasar, yaitu suatu materi yang menyerupai gel dan yang mengelilingi serat kolagen jaringan ikat padat yang membentuk matrik ekstraselular dan yang berkontribusi pada integritas struktural ligamen dan tendon serta menentukan watak fisik jaringan ikat. Di samping itu, fibroblas punya fungsi memperbaiki jaringan. Luka merangsang produksi fibroblas, sel jaringan ikat yang paling umum pada mamalia. Saat terjadi luka, fibroblas yang berada di dekat luka itu akan berproliferasi, bermigrasi ke dalam luka, dan memproduksi sejumlah besar matriks kolagen yang membantu memisahkan dan memperbaiki jaringan yang rusak.

Fibroblas adalah sel dalam family jaringan ikat yang mengalami spesialisasi paling akhir. Sel tersebu tersebar dalam jaringan ikat di berbagai tempat dalam tubuh. Fibroblas mensekresikan matriks ekstraseluler yang tidak kaku. Matriks itu mengandung banyak kolagen tipe I dan tipe II.

Fibroblas dan fibrosit

Kedua sebutan ini tampak mirip, tapi sebenarnya keduanya berbeda. Fibroblas adalah bentuk yang telah diaktivasi, sedangkan fibrosit adalah bentuk yang kurang aktif. Fibroblas punya banyak retikulum endoplasma kasar dan ukurannya lebih besar daripada fibrosit.

Asal-usul

Fibroblas berasal dari sel induk mesenkim yang berdiferensiasi, sama seperti semua sel jaringan ikat lainnya. Karena berasal dari mesenkim, fibroblas menunjukkan protein filamen, vimentin, yang bertindak sebagai penanda asal mesodermal.

Dalam sedikit kasus, sel-sel epitel juga bisa memproduksi fibroblas. Proses ini disebut EMT (Epithelial-mesenchymal transition). Sebaliknya, fibroblas kadang mengalami proses MET (mesenchymal-epithelial transition) untuk memproduksi epitel. Proses ini bisa dilihat dalam perkembangan, perbaikan jaringan, dan pertumbuhan tumor.

Fibroblas & implan

Dulu, kesuksesan implan gigi hanya dihitung berdasarkan kesuksesan oseointegrasi saja. Tapi kini telah dikethaui bahwa kesuksesan oseointegrasi bukan satu-satunya faktor penentu kesuksesan implant dalam jangka panjang. Selain oseointegrasi, penentu kesuksesan implant jangka panjang adalah segel biologis dari jaringan lunak yang melekat pada implan. Jaringan ikat yang melekat ke implant dan membentuk segel biologis ini berguna untuk menghalangi invasi bakteri. Fibroblas penting bagi kesuksesan implan gigi jangka panjang.

Referensi

Araceli Meza-Rodríguez, Omar Martínez-Álvarez, Laura Acosta-Torres, Javier de la Fuente-Hernández, René García-Contreras. Fibroblast response to initial attachment and proliferation on titanium and zirconium surfaces (Respon fibroblas ke perlekatan purwa dan proliferasi pada permukaan titanium dan zirkonium). Journal of Oral Research J Oral Res 2016; 5(5): 194-199.

https://www.fibroblast.org/; akses 8 Desember 2016

https://www.news-medical.net/health/What-are-Fibroblasts.aspx; akses 8 Desember 2016


id post:
New thoughts
Me:
search
glossary
en in