Open hour: senin - sabtu 09:00:00 - 20:00:00; minggu & tanggal merah tutup

Fondasi implant gigi

author: | publisher: drg. Andreas Tjandra, Sp. Perio, FISID

Sederhananya, perawatan implan gigi itu menanamkan gigi palsu ke tulang rahang di bawah gusi. Artinya, Anda perlu tulang rahang dengan ukuran dan kepadatan yang cukup agar bisa ditanami gigi palsu. Tulang yang terlalu tipis atau yang kurang padat tidak cukup untuk menanamkan akar gigi palsu itu. Singkatnya, fondasi dari implan adalah tulang.

Apakah tulang Anda cukup?

Ini pertanyaan yang perlu dijawab sebelum melangkah ke tahap-tahap selanjutnya. Untuk menjawab pertanyaan ini, dokter gigi akan meminta Anda untuk mengambil foto rontgen, sekurang-kurangnya foto rontgen 2 dimensi. Pada paket perawatan implan gigi kelas atas dengan harga yang tentunya sebanding, foto radiologi menggunakan rontgen 3 dimensi, CT scan, atau CBCT scan sehingga dokter bisa semakin akurat lagi dalam melakukan penilaian. 

Bone graft bagi tulang yang telah menciut

Hasil foto radiologi dapat menunjukkan apakah tulang rahang Anda sudah mengalami penciutan/ penyusutan/ pengecilan atau masih utuh. Jika hanya menciut tidak banyak, masih bisa ditangani dengan bone graft untuk membesarkan tulang itu. Jika sukses, ukuran tulang akan cukup untuk ditanami gigi palsu.

Struktur anatomis yang perlu dihindari

Ada struktur anatomi yang perlu dihindari oleh dokter gigi agar tidak rusak. Apa sajakah itu?

  1. Rongga sinus
    Di atas tulang rahang atas terdapat rongga sinus. Dokter gigi perlu cemas memperhitungkan ketebalan tulang rahang. Setelah perawatan implant tuntas, dokter masih perlu mengingatkan pasien agar tidak menggigit benda/ makanan yang terlalu keras agar implant tidak menembus tulang dan masuk ke rongga sinus. Bagaimanapun, implant bukan gigi asli. 
  2. Jaringan syaraf
    Jaringan syaraf perlu dihindari jangan sampai terputus karena pengeboran dan juga jangan sampai tertindih gigi palsu. Jika dua prakara ini terjadi, sebagian mulut akan terasa mati rasa yang bisa berlangsung sementara atau permanen. Pengalaman dan ketrampilan dokter gigi sangat menentukan untuk menghindari syaraf ini. Jika ditambah dengan CBCT scan, maka informasi yang diterima dokter akan jadi semakin lengkap. 

Implan menjaga tulang fondasinya

Setelah implant dipasang dan digunakan, daya-daya fungsional yang dipakai sehari-hari secara cukup (makan, senyum, bicara) merangsang tulang-tulang di sekitar implant untuk merespon. Dampaknya, tulang jadi semakin kuat dan semakin padat. Ini seperti tulang-tulang olahragamawan yang semakin kuat dan semakin padat karena dipakai untuk berolahraga secukupnya. 


id post:
New thoughts
Me:
search
glossary
en in