Open hour: senin - sabtu 09:00:00 - 20:00:00; minggu & tanggal merah tutup

Kenapa ada perawatan implant murah dan mahal?

author: | publisher: drg. Andreas Tjandra, Sp. Perio, FISID

Karena ada perbedaan komponen perawatan implant antara satu dengan yang lain. Ibaratnya, harga mobil Formula 1 berbeda dari harga mobil odong-odong karena beda komponen. Seperti yang kita ketahui, harga pasaran perawatan implant punya rentang yang lebar antara Rp 7 juta hingga Rp 50 juta. Faktanya, sekalipun ada perawatan implant harga Rp 7 juta, perawatan implant harga Rp 50 juta tetap ada pasiennya. 

Komponen harga perawatan implan

  1. Harga produk implant (akar gigi tiruan)
    Harga implant berbeda-beda. Ada yang murah, sedang, mahal, dan sangat mahal. Pembeda di antara aneka kelas implant itu meliputi: bahan, perlakuan permukaan, presisi, penelitian, dan standar. Misal, implant dengan standar internasional FDA Eropa atau AS biasanya lebih mahal daripada implant yang tidak mengikuti standarisasi internasional. Ini dapat dimaklumi karena perusahaan mengeluarkan biaya yang tidak murah untuk bisa memenuhi setiap tuntutan FDA.
  2. Harga produk abutment (abutmen)
    Abutment juga ada yang murah dan yang mahal. Abutment yang satu merek dengan akar gigi tiruan biasanya lebih mahal daripada abutment sejuta umat. Perbedaannya ada pada bahan dan presisi ukuran serta desain yang pasti pas dengan akar tiruan dari merek yang sama.
  3. Harga produk crown (mahkota)
    Mahkota dengan merek yang sama dengan implant dan abutment tidak semurah mahkota "generik". Untuk menurunkan harga perawatan, pasien bisa ditawari akar tiruan, abutment dan crown generik atau hanya akar tiruannya saja yang paten, sedangkan abutment dan mahkotanya generik. Jika pasien ingin ketiganya paten dengan merek paten yang sama, harga tidak semurah yang generik atau merek-merek yang tidak paten. 
  4. Tingkat biaya hidup
    Profesional kedokteran gigi punya kebutuhan hidup. Kebutuhan hidup di negara maju lebih tinggi daripada di negara berkembang. Hal ini memengaruhi gaji profesional kedokteran gigi di negara maju dan negara berkembang. Gaji karyawan berkaitan dengan biaya layanan. Sehingga, layanan implan gigi di negara berkembang cenderung lebih murah daripada di negara maju untuk kelas perawatan yang sama.
  5. Kepastian hukum
    Ketiadaan kepastian hukum meningkatkan biaya pungutan liar. Seluruh biaya itu masuk dalam biaya perawatan. Pasien di negara dengan banyak pungutan liar akan menanggung biaya perawatan yang lebih tinggi daripada pasien di negara dengan kepastian hukum yang baik. 
  6. Teknologi yang digunakan
    Perawatan dengan teknologi CT scan tidak semurah perawatan dengan teknologi sinar X 2 dimensi. 
  7. Biaya training tenaga kesarasan
    Training karyawan membutuhkan biaya dan waktu. Lembaga dengan karyawan yang tetap menanggung biaya training yang lebih murah daripada lembaga dengan karyawan yang keluar-masuk. Karyawan baru berarti pelatihan baru, berarti penambahan biaya baru. Makin sering karyawan baru masuk, makin tinggi biaya pelatihan, akibatnya, makin mahal biaya perawatan. Ini berlaku khususnya untuk karyawan yang perlu ketrampilan tinggi semacam dokter gigi dan perawatan gigi.
  8. Pengalaman dan ketrampilan dokter
    Dokter implant dengan pengalaman memasang ribuan dan ratusan implant cenderung tidak semurah harga layanan dokter implant dengan pengalaman pasang implant puluhan. Dokter implant yang baru bahkan ada yang mau memberi perawatan gratis untuk mendapat pasien pertama. Penyebabnya, pengalaman berperan menentukan dalam meningkatkan peluang sukses implan gigi. Memang dalam bidang implant ini, pengalaman dokter berpengaruh pada biaya layanan implan.
  9. Penanganan komplikasi
    Layanan implan gigi yang memisahkan komponen penanganan komplikasi cenderung menerapkan biaya berbeda dari penanganan yang menghitung penanganan komplikasi.
  10. Layanan dan fasilitas plus
    Layanan dan fasilitas plus bisa membuat perawatan implant berharga puluhan juta. Misal, dirawat dalam ruang klinik VVIP dengan pelayanan ala bintang 5 cenderung lebih mahal dibandingkan dirawat dalam klinik gigi biasa.

Layanan perawatan implan gigi klinik kami sudah termasuk murah untuk layanan kelas menengah. Dengan menyediakan layanan dan produk kelas menengah, kami meyakini pelayanan kami terjangkau oleh umumnya kawula Indonesia. Silakan hubungi kami untuk informasi lebih lanjut.


id post:
New thoughts
Me:
search
glossary
en in