Open hour: senin - sabtu 09:00:00 - 20:00:00; minggu & tanggal merah tutup

Pantangan setelah membersihkan karang gigi

author: | publisher: drg. Andreas Tjandra, Sp. Perio, FISID

Ada sedikit pantangan yang disarankan setelah membersihkan karang gigi dengan perawatan skeling (scaling & root planing). Pantangan ini ada yang hanya berlaku beberapa hari saja, tapi ada pula yang berlaku seterusnya.

  1. Makanan/ minuman terlalu panas atau terlalu dingin
    Skeling membuat lapisan enamel sedikit menipis untuk sementara. Penipisan lapisan enamel bisa membuat gigi Anda jadi terasa lebih sensitif terhadap suhu panas dan dingin dalam waktu 1 - 3 hari. Lapisan enamel mengalami remineralisasi dalam rentang masa ini untuk memulihkan lapisan enamel yang turut terkikis dalam perawatan skeling. 
  2. Makanan keras
    Skeling membuat gigi terasa sedikit kurang nyaman dalam waktu beberapa hari karena lapisan enamel yang menipis dan akar gigi yang terbuka. Mengunyah makanan keras dalam kondisi ini membuat Anda merasa tidak nyaman. Rasanya bisa menusuk-nusuk di gigi dan nyut-nyutan di kepala. Jadi, sebaiknya hindari makanan keras dalam beberapa hari sampai proses remineralisasi memulihkan lapisan enamel gigi Anda.
  3. Terburu-buru segera makan setelah skeling
    Apabila perawatan skeling Anda menggunakan obat bius lokal, jangan terburu-buru langsung makan setelah perawatan skeling selesai. Obat bius lokal membuat Anda tidak sepenuhnya mengendalikan saraf lidah. Tunggu sampai pengaruh bius hilang sama sekali agar lidah dan pipi Anda tidak tergigit selama mengunyah makanan.
  4. Lupa minum obat
    Jika Anda diberi obat setelah perawatan skeling, jangan lupa untuk diminum. Obat ini meredakan kekurangnyamanan yang bisa terasa setelah pembersihan plak dan karang gigi.
  5. Makanan kecil yang remahannya bisa menusuk 
    Ada beberapa makanan kecil yang remah-remahnya bisa menusuk gusi dalam proses pengunyahan. Contohnya, kacang goreng, keripik, jagung goreng. Makanan ini dihindari untuk sementara, sekitar 5 hari setelah membersihkan karang gigi. Alasannya, skeling membuat gusi berdarah dan bisa bengkak. Jika gusi terkena tusukan atau terselipi remah-remah makanan tersebut, maka gusi akan berdarah dan bisa infeksi.
  6. Kondisi mulut kurang bersih
    Karang gigi berasal dari plak yang mengapur. Plak itu bakteri. Jika kondisi mulut kurang bersih, maka karang gigi bisa kembali ke gigi Anda. Untuk mengatasi prakara ini, gosok gigi dengan cara yang benar. Setelah itu, berkumur pakai obat kumur atau pakai air garam hangat 3 kali sehari dalam 7 hari setelah perawatan skeling. Lebih bagus lagi bila prakara ini dilakukan untuk seterusnya.
  7. Merokok
    Hindari merokok sekurang-kurangnya 72 jam setelah skeling karang gigi. Rokok membuat proses penyembuhan jaringan gusi jadi terganggu dan malah bisa membuat iritasi yang bisa jadi komplikasi. Rokok juga membuat karang gigi akan kembali ke gigi Anda dalam waktu yang lebih cepat dibandingkan bila Anda berhenti merokok.

id post:
New thoughts
Me:
search
glossary
en in