Open hour: senin - sabtu 09:00:00 - 20:00:00; minggu & tanggal merah tutup

Sakit gigi

author: | publisher: drg. Andreas Tjandra, Sp. Perio, FISID

Manusia dewasa tentunya pernah mengalami sakit gigi. Sebetulnya apa sakit gigi itu?

Sakit gigi adalah rasa ngilu atau nyeri pada gigi atau sekitar gigi. Rasa sakit pada gigi biasanya menandakan gigi mengalami masalah. Ada beberapa penyakit gigi yang menyebabkan sakit gigi.

  1. Gigi berlubang/ gigi membusuk
  2. Abses gigi
  3. Fraktur gigi
  4. Tambalan gigi rusak
  5. Gerakan berulang-ulang yang membuat gigi bergesekan
  6. Infeksi pada gusi

Sakit gigi juga bisa dikarnakan oleh penyakit-penyakit di luar mulut, seperti:

  1. angina pectoris
  2. psikogenik
  3. nyeri myofasial
  4. sinusitis kronis
  5. Burkitt's lymphoma
  6. sickle cell disease
  7. osteomyelitis
  8. trigeminal neuralgia
  9. cluster headache
  10. trigeminal neuropati
  11. tumor otak
  12. sindrom nyeri wajah kronis
  13. odontalgia atipikal

Bila pasien mengeluhkan sakit gigi dan dokter gigi tidak menemukan perkara pada gigi setelah pemeriksaan ketat, maka pasien perlu mendapat pemeriksaan dari dokter medis.

Pencegahan

Umumnya sakit gigi dikarnakan gigi membusuk/ gigi berlubang. Itu berarti praktik menjaga kebersihan gigi dengan baik dan teliti adalah cara untuk menghindarkan Anda dari sakit gigi. Praktik ini dapat meliputi:

  1. Menyikat gigi pagi dan malam serta setelah makan.
  2. Flossing sehari sekali.
  3. Berkumur sekali atau dua kali sehari dengan obat kumur antiseptik.
  4. Periksa gigi 6 bulan sekali.
  5. Kurangi makanan dan minuman asam dan manis.

Gejala sakit gigi

  1. Rasa ngilu atau nyeri yang tajam, konstran, atau berdenyut (senut-senut) pada gigi.
  2. Bisa juga rasa sakit hanya terjadi bila gigi ditekan.
  3. Bengkak di sekitar gigi
  4. Sakit kepala
  5. Demam
  6. Terkadang ada yang sakitnya sampai ke telinga
  7. Cairan yang berasa atau berbau busuk dari gigi yang infeksi

Bila Anda menjumpai salah satu gejala tersebut, jangan tunda-tunda, segera kunjungi kami sebelum semakin parah.


id post:
New thoughts
Me:
search
glossary
en in