Open hour: senin - sabtu 09:00:00 - 20:00:00; minggu & tanggal merah tutup

Tambalan gigi emas

author: | publisher: drg. Andreas Tjandra, Sp. Perio, FISID

Tambalan gigi emas menarik lebih sedikit pasien karena harganya yang mahal, pengerjaannya lama, dan warnanya tidak mirip dengan warna gigi. Walau begitu, selama berabad-abad, tambalan emas masih punya pangsa pasar tersendiri di jagat kedokteran gigi karena punya kelebihan, antara lain, tidak beracun, tidak reaktif dengan banyak bahan yang masuk ke mulut, dan bahkan ada yang menganggapnya sebagai investasi atau tabungan. Tambalan gigi emas pertama kali adalah penemuan oleh dokter gigi Giovanni d’Arcoli, seorang professor Universitas Bologna, Italia, pada tahun 1433 dan terus digunakan selama berabad-abad hingga kala ini.

tambalan gigi emas
Tambalan gigi emas

Kandungan tambalan gigi emas

Tambalan gigi emas mengandung kadar emas sekitar 60%. Kenapa tidak emas murnia? Karena emas murni terlalu lunak. Agar keras, emas dicampur dengan platinum, palladium, atau platina.

Pemuaian tambalan gigi amalgam

Suhu dalam mulut manusia berubah-ubah. Makanan dingin menyebabkan suhu turun dan makanan panas menyebabkan suhu naik. Logam emas punya watak memuai oleh panas dan menyusut oleh dingin. Namun, karena tambalan emas tidak terlalu keras, risiko kerusakan email karena pemuaian dan penyusutan emas tidak tinggi.

Kelebihan tambalan gigi emas**

  • Sangat awet
  • Relatif lunak sehingga tidak merusak gigi yang berlawanan
  • Kurang berisiko menimbulkan retakan email karena lunak
  • Tidak meracuni tubuh
  • Tidak bereaksi dengan makanan dan minuman yang masuk ke mulut.
  • Tipis tapi kuat
  • Bisa untuk perawatan gigi rusak maupun gigi saras
  • Proses penyemenan kurang sensitif bagi kebanyakan pasien

Kelemahan tambalan gigi emas

  • Konduktor yang baik sehingga gigi jadi lebih sensitif terhadap makanan yang panas atau dingin.
  • Mahal, terlebih bila dibandingkan dengan tambalan amalgam.
  • Dari segi estetika kurang bagus ketimbang tambalan komposit karena warna emas berbeda dari warga gigi.
  • Dapat aus bila gigi yang berlawanan menggunakan mahkota porselen

Kecocokan emas

Tambalan emas cocok bagi pasien:

  • punya uang lebih.
  • senang menabung/ investasi
  • punya kebiasaan kerot atau menggeretakkan gigi
  • lubang gigi yang perlu ditambal berukuran kecil hingga sedang

Tambalan gigi emas aman bagi implan gigi di dekatnya asalkan pengerjaan penambalan dilakukan sesuai prosedur.

Tambalan emas tidak cocok bagi pasien:

  • ekonomi pas-pasan atau kurang
  • alergi emas
  • penderita gigi sensitif
  • tambalan di gigi depan

Ingin tambalan yang aman sekaligus investasi? Silakan hubungi kami.

Referensi

https://tomboybklyn.com/the-history-of-gold-teeth/


id post:
New thoughts
Me:
search
glossary
en in