Open hour: senin - sabtu 09:00:00 - 20:00:00; minggu & tanggal merah tutup

Xenograft (Xenogenic bone graft)

author: | publisher: drg. Andreas Tjandra, Sp. Perio, FISID

Anda mungkin ingin pasang implant tapi dokter berkata, tulang rahang Anda tidak cukup besar untuk menopang implan. Jangan kuatir. Sekarang ada teknologi bone graft untuk memperbesar tulang penyangga implan. Asalkan kondisi tulang rahang Anda belum parah, tulang Anda masih bisa diperbesar dengan metode ini.

Xenograft didefinisikan sebagai graft jaringan yang berasal dari spesies selain manusia. Misalnya, graft tulang diambil dari tulang sapi. Xenograft dinilai biokompatibel dengan manusia dan punya sifat-sifat osteokonduktif yang penting bagi pertumbuhan tulang baru.

Bank jaringan biasanya memilih materi graf ini karena bisa diperoleh dalam jumlah besar dengan struktur mikro spesifik yang merupakan faktor penting bagi pertumbuhan tulang. Hal ini tentu saja berbeda dengan tulang manusia yang lebih terbatas.

Graft tulang hewan telah tersedia secara komersil. Graft ini diproses khusus agar menghasilkan mineral tulang natural tanpa komponen organik dari hewan asal tulang tersebut. Setelah semua komponen organik dihapus, maka tinggal tersisa graft tulang dengan kandungan anorganik yang masih mempertahankan struktur pori mikro dan pori makro aslinya. Graft anorganik inilah yang dicangkokkan dalam tubuh manusia.

Bone graft xenogen pertama kali dilaporkan pada tahun 1889. Dari tahun tersebut hingga sekarang, telah terbukti bahwa bahan xenograft bisa mengalami resorpsi tulang dan diganti dengan tulang baru dari sel tulang manusia seiring dengan waktu.

Risiko

Xenograft mengandung risiko.

  1. Bila penghilangan senyawa organik tidak sempurna sehingga masih menyisakan sedikit saja senyawa organik asli, maka tubuh manusia berisiko menolak graf tersebut.
  2. Bila pemrosesan mengandung cacat/ tidak sempurna, maka ada kemungkinan penyakit binatang asal menular ke pasien penerima graft.
  3. Ada risiko kecil untuk terjadinya encephalopathy.
  4. Graft dari sapi tidak terlalu keras sehingga ada kemungkinkan rusak kala proses fiksasi. Perlu ketelitian ekstra untuk menghindari risiko ini.

Keuntungan

Punya potensi osteokonduktif yang lebih tinggi dibandingkan graft berbahan sintetis. Di antara berbagai macem graft tulang, graft coral lebih menguntungkan daripada graft hewan-hewan lain.

  1. mengandung lebih dari 98% kalsium karbonat
  2. ukuran pori yang mirip dengan tulang manusia (100 hingga 200 μm)
  3. porositas yang cukup tinggi (45%) sehingga baik untuk resorpsi graft dan penggantian graft dengan tulang baru dari sel tulang manusia
  4. lebih cepat untuk terjadinya deposisi tulang baru
  5. punya osteokonduktivitas yang tinggi dan tidak mengalami enkapsulasi fibrosa.
  6. mengurangi kedalaman probing
  7. lebih bagus untuk aplikasi regenerasi periodontal dan pelekatan klinis ligamen periodontal.

 

Referensi

Girish Nazirkar, Shailendra Singh, Vinaykumar Dole, dan Akhilesh Nikam. Effortless Effort in Bone Regeneration: A Review. J Int Oral Health. 2014 Jun; 6(3): 120–124. Published online 2014 Jun 26. PMCID: PMC4109243

Zeeshan Sheikh, Corneliu Sima, dan Michael Glogauer. Bone Replacement Materials and Techniques Used for Achieving Vertical Alveolar Bone Augmentation. Materials 2015, 8, 2953-2993; doi:10.3390/ma8062953


id post:
New thoughts
Me:
search
glossary
en in